Kapolda Jambi : Beri Pelayanan Terbaik, Jangan Pernah Sakiti Hati Masyarakat!

    Kapolda Jambi : Beri Pelayanan Terbaik, Jangan Pernah Sakiti Hati Masyarakat!
    foto: Humas Polda Jambi

    JAMBI – Berikan pelayanan terbaik sesuai prosedur, secara humanis dan profesional. Jangan pernah menyakiti hati masyarakat yang membutuhkan bantuan Polri. Demikian Kapolda Jambi menegaskan usai meresmikan Gedung Mako Polres Batanghari yang baru selesai dipercantik, Senin (21/11).

    "Kepada seluruh personel Batanghari jangan sampai menyakiti hati masyarakat khususnya dalam melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan Polri , ” ujar Rusdi Hartono.

    Dia juga berpesan kepada personel Polres Batanghari agar selalu berhati-hati dalam bersikap,  dan melakukan pekerjaan sesuai dengan SOP dan prosedur yang berlaku.

    Sementara itu, terkait keberadaan bangunan baru Mako Polres Batanghari yang berpenampilan  lebih bagus, Rusdi Hartono mengharapkan bisa menjadi penyemangat bagi insan Polri jajaran Polres Batanghari, untuk mewujudkan pelayanan polisi kepada mayarakat di Batanghari lebih nyaman, lebih baik dan profesional.

    ”Semoga dengan adanya gedung baru ini bisa lebih ditingkatkan lagi pelayanan kepada masyarakat dengan fasilitas yang telah tersedia. Semoga masyarakat juga bisa semakin nyaman saat berada di Polres Batanghari , ”  ujar kapolda usai acara pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti gedung baru Mako Polres Batanghari.

    Dalam kesempatan tersebut Kapolda Jambi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Batanghari atas hibah tanah yang diberikan untuk mendukung  pembangunan Gedung Mapolres Batanghari yang baru.(UTI)

    polda jambi irjen drs rusdi hartono polres batanghari
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Perkuat Sinergi, Kapolda Jambi Sambangi...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda Jambi Minta Komitmen Anggota Kembalikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Application Programming Interface (API): Jembatan Ajaib di Dunia Digital
    Jumiwan Aguza Gelar Konsolidasi Dengan Korwil, Korcam, dan Kordes se-Kabupaten Bungo
    Lagu Khas Kampanye Monadi - Murison Makin Fasih Dinyanyikan Warga Air Hangat Timur
    Ketua dan Pengurus Garda SPOK Tanah Sepenggal Alihkan Dukungan ke 01 Dedy-Dayat
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'

    Ikuti Kami